Bahagia dengan Bersyukur


Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memalumkan: Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nimat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nimat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.
(QS : Ibrahim :7)
Syukur punya banyak manfaat salah satunya akan kembali kepada orang yang bersyukur. Hati kita menjadi lebih tentram dan bahagia. Sebab dengan bersyukur , kita akan menyikapi segala hal dengan positif. Sesungguhnya hiduf akan lebih bahagia bila kita dapat menikmati apa yang kita miliki. Bila menyikapi segala problematika dengan bersyukur , niscaya semua manusia akan menjalani hidup lebih mudah dan lebih bahagia. Dengan bersyukur hal yang negatif dapat menjadi positif. Segala perkara akan menjadi berkah bagi orang-orang yang pandai bersyukur. Sebaliknya , ketika kita tidak bersyukur atas apa yang kita dapatkan, maka kita akan senantiasa diliputi ketidakpuasan dan merasa tidak bahagia.
Kebahagiaan yang hakiki , pada dasarnya bukan terletak pada harta yang berlimpah, segala kebutuhan terpenuhi maupun kekayaan materi. Letak kebahagiaan hidup pada dasarnya ada di hati. Oleh karena itu , untuk meraih kebahagiaan hidup , manusia perlu banyak bersyukur. Sesesungguhnya Allah akan menambah nikmat bagi hamba-nya yang b ersyukur . Wallahu alam bisshowab.
Sumber : Sajian Utama Majalah Yatim Mandiri Edisi April 2012

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment